Pages

Selasa, 12 April 2016

Kebijakan Web





Pendahuluan

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas materi tentang kebjiakan web, secara umum kebijakan web dapat diartikan sebagai aturan-aturan yang terdapat pada suatu web atau blog  seperti contohnya kita tidak boleh mengcopy paste website tanpa penyertaan link  website tersebut, jadi kebijakan web harus dipatuhi oleh pengunjung blog tersebut.


Pengertian Kebijakan Web
Kebijkan web merupakan suatu aturan yang ada web ataupun blog yang dibuat oleh pemilik web atau blog dimana biasanya terdapat aturan-aturan tertentu yang harus dipatuhi oleh para pengunjung web sehingga pengunjung jadi lebih mematuhi lagi hal-hal yang harus di perhatikan pada saat mengunjungi web yang telah ada kebijakannya.
Kebijakan web dibuat semata-mata agar para pengunjung web menjadi lebih mematuhi dalam masalah pelanggaran seperti melakuan copy paste pada tulisan seseorang di web  maka dari itulah suatu kebijakn web dibuat.

Contoh kebijakan web dari poin-web :
I. Perubahan ketentuan penggunaan situs 

• Poinweb dapat setiap saat mengganti, menambah, merubah atau mengurangi Ketentuan Penggunaan Situs ini. Anda akan terikat oleh setiap penggantian, penambahan, perubahan atau pengurangan syarat dan Ketentuan Penggunaan Situs ini dan karenanya Poinweb menyarankan agar Anda senantiasa secara berkala untuk melihat, membaca dan mencari informasi terlebih dahulu mengenai Ketentuan Penggunaan Situs ini sebelum mengakses Situs ini. 


II. Syarat dan ketentuan layanan
 
1. Dengan mengakses dan/atau menggunakan layanan yang terdapat dalam Situs ("Layanan"), maka Anda telah setuju untuk tunduk pada seluruh syarat dan ketentuan penggunaan Layanan yang dikeluarkan oleh Poinweb yang akan terus disempurnakan dari waktu ke waktu termasuk dilakukan penggantian, perubahan, penambahan, dan/atau pengurangan syarat dan ketentuan Layanan tersebut (selanjutnya disebut "Syarat dan Ketentuan") sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku di Indonesia.
2. Dengan menggunakan Layanan yang terdapat pada Situs ini berarti Anda telah menyetujui seluruh Syarat dan Ketentuan Layanan dan secara hukum Anda terikat atas Syarat dan Ketentuan Layanan tersebut sehingga telah terjadi kesepakatan atau perjanjian antar Anda dengan Poinweb. Oleh karena itu Kami menyarankan agar Anda membaca dan mempelajari Syarat dan Ketentuan Layanan secara berkala termasuk setiap perubahan, penambahan dan/atau penggantiannya. Apabila Anda tidak ingin tunduk pada Syarat dan Ketentuan Layanan yang terdapat pada Situs ini, Kami menyarankan dan mempersilahkan Anda untuk tidak menggunakan atau mengakses Layanan yang terdapat pada Situs ini.
3. Layanan bisa juga termasuk akses ke produk atau layanan yang disediakan oleh pihak ketiga, baik secara langsung maupun melalui link ke situs yang dioperasikan oleh pihak ketiga pemasang iklan. Anda sepakat bahwa Poinweb tidak akan bertanggung jawab atau dimintai tanggung jawab atas segala macam kehilangan atau kerugian akibat adanya transaksi antara Anda dengan pihak ketiga tersebut, meskipun hal ini berkaitan dengan produk atau layanan yang mereknya juga dipegang oleh Kami dan mungkin memuat merek dagang Kami.
4. Kecuali secara tegas dinyatakan sebaliknya, tidak satupun informasi yang disajikan dalam Layanan atau yang berhubungan dengan produk atau layanan manapun yang menjadi bagian Layanan ini, yang dianggap sebagai tawaran yang mengikat yang diberikan oleh Kami atau pihak ketiga terkait. Informasi tersebut merupakan ajakan kepada Anda untuk melakukan pemesanan. Berkaitan dengan kontrak untuk produk dan layanan ditawarkan oleh pihak ketiga melalui Layanan ini, maka Anda akan dihubungkan dengan link / halaman milik pihak ketiga tersebut dan dalam hal ini, Poinweb tidak bertanggung-jawab atas segala interaksi yang dilakukan antara Anda dengan pihak ketiga tersebut.
5. Poinweb berhak dari waktu ke waktu mengubah atau menghentikan, untuk sementara atau seterusnya., baik sebagian maupun seluruh Layanan dan Anda sepakat bahwa Poinweb tidak akan bertanggung jawab kepada Anda atau pihak ketiga manapun atas semua perubahan, penangguhan, atau penghentian pemberian Layanan ini.

III. Materi hak dan kekayaan intelektual
 

1. Anda setuju bahwa semua merek dagang, nama dagang, dan merek jasa dan logo Poinweb lainnya dan nama produk dan layanan Poinweb lainnya ("Merek Poinweb") merupakan milik Poinweb dan pemberi lisensi, pemasok, penyedia, perusahaan induk, atau perusahan pengelola usaha/holding Kami. Anda tidak diijinkan untuk memasang atau menggunakan dengan cara apapun Merek Poinweb tanpa ijin sebelumnya dari Poinweb, pemberi lisensi, pemasok, penyedia, perusahaan induk atau pengelola usaha/holding Kami.
2. Anda dengan ini mengetahui bahwa setiap informasi, perangkat lunak, musik, suara, foto, gambar, video, pesan, tanda, dan/atau materi lainnya ("Materi"), baik yang dipasang untuk umum atau yang dikirimkan secara pribadi, merupakan tanggung jawab pribadi pihak yang menyajikan atau mengirimkan Materi tersebut. Sehubungan dengan hal tersebut, Anda tidak dibenarkan atau dilarang untuk menggunakan, membajak atau mendistribusikan, mencetak dan memberitakan kembali, meng-upload dan/atau memajang dan/atau menyebarluaskan Materi dengan cara apapun tanpa persetujuan dari pemegang hak atas Materi sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
3. Anda sepakat untuk tidak menggunakan Situs atau Layanan, termasuk tapi tidak terbatas untuk :
o (i) meng-upload, memasang, mengirimkan lewat email, mengirimkan, atau menyediakan Materi apapun yang melanggar hukum yang berlaku, termasuk namun tidak terbatas pada membahayakan, bersifat ancaman, kasar, melecehkan, memfitnah, mengandung unsur SARA (Suku, Agama, Ras dan Golongan), bertentangan dengan norma sosial atau ketertiban umum, melanggar hak atas kekayaan intelektual pihak lain;
o (ii) membahayakan anak-anak di bawah umur dengan cara apapun;
o (iii) berkedok sebagai seseorang atau suatu kelompok atau secara tidak benar menyebutkan atau menyatakan diri Anda terafiliasi dengan seseorang atau kelompok tertentu;
o (iv) memalsukan logo atau memanipulasi identitas/tanda pengenal dengan tujuan untuk menyamarkan asal Materi yang dikirimkan lewat Situs atau Layanan;
o (v) meng-upload, memasang, mengirimkan lewat email, mengirimkan atau menyediakan segala bentuk iklan, materi promosi, "junk mail", "spam", "surat berantai" yang tidak dikehendaki atau tidak diijinkan, atau segala bentuk ajakan, kecuali untuk Layanan yang dimaksudkan untuk itu;
o (vi) menyampaikan email dari server email pihak ketiga tanpa ijin dari pihak ketiga tersebut;
o (vii) meng-upload, mem-posting, mengirimkan email atau pesan, URL, atau posting-an yang sama berulang kali;
o (viii) meng-upload, memasang, mengirimkan lewat email, mengirimkan atau menyediakan bahan apapun yang mengandung virus perangkat lunak atau kode, file atau program komputer yang dibuat untuk mengganggu, merusak atau membatasi kerja segala bentuk perangkat keras atau perangkat lunak komputer atau peralatan telekomunikasi; dan/atau
o (ix) turut serta dalam kegiatan yang melanggar hukum atau dengan sengaja atau tidak sengaja melanggar hukum, undang-undang, ordonansi, peraturan, ketentuan atau aturan yang dikeluarkan oleh instansi yang berwenang dari waktu ke waktu.
4. Anda mengetahui bahwa Poinweb dapat atau tidak dapat menyaring atau mem-filter terlebih dahulu Materi, namun Poinweb dan/atau pihak yang ditunjuk berhak (tetapi tidak berkewajiban) sesuai dengan kebijakannya untuk melihat terlebih dahulu, menolak, memasukkan, atau mengeluarkan Materi yang dikirim atau tersedia dalam Situs atau Layanan. Atas kebijakannya sendiri, Poinweb dan/atau pihak yang yang ditunjuk berhak untuk mengeluarkan Materi (baik yang berasal dari Anda atau tidak), yang dianggap telah melanggar hukum (termasuk namun tidak terbatas pada hukum HAKI) atau Ketentuan Penggunaan Situs, tanpa ada kewajiban untuk mengganti segala kerugian dalam bentuk apapun yang dialami oleh Anda akibat penghapusan Materi tersebut.
5. Poinweb tidak mengajukan klaim kepemilikan atas Materi yang Anda masukkan atau yang Anda sediakan untuk disertakan dalam Layanan. Namun, dengan Anda memasukkan atau menampilkan Materi pada wilayah bagian Layanan yang terbuka bagi umum, maka Anda memberikan lisensi kepada Poinweb, dengan dapat dipindahtangankan, dan secara non-eksklusif, serta tanpa ada kewajiban pembayaran kompensasi dalam bentuk apapun kepada Anda, untuk : (i) menggunakan, menyebarkan, menggandakan, merubah, menyesuaikan, menyiarkan, memperlihatkan kepada publik Materi yang Anda masukkan atau sediakan, hanya untuk kepentingan penyediaan dan mempromosikan Poinweb yang mana Materi tersebut dimasukkan atau disediakan. Lisensi ini berlaku selama Anda memilih untuk terus menyertakan Materi tersebut dalam Layanan dan akan berakhir pada saat Anda memindahkannya atau Poinweb memindahkan Materi tersebut dari Layanan; (ii) menggunakan, menyebarkan, menggandakan, merubah, menyesuaikan, mengumumkan, mmeperlihatkan kepada publik dan untuk menggabungkan Materi (selain foto, gambar, audio atau video) ke dalam format dan sarana lain yang sekarang telah dikenal maupun yang akan dikembangkan kemudian. Anda mengetahui dan menyetujui bahwa dengan menyiarkan atau menyediakan Materi melalui Layanan, maka pihak-pihak lain dapat memperbanyak atau menggunakan Materi. Oleh karenanya, Anda setuju untuk tidak menganggap poin-web bertanggung jawab untuk setiap penggunaan Materi oleh pihak-pihak lain tersebut.
6. Anda mengetahui dan sepakat bahwa Layanan dan semua perangkat lunak yang diperlukan sehubungan dengan penggunaan Layanan ("Perangkat Lunak") mengandung informasi mengenai kepemilikan dan informasi rahasia yang dilindungi oleh undang-undang hak kekayaan intelektual dan undang-undang lain yang berlaku. Selanjutnya, Anda juga mengetahui dan sepakat bahwa Materi yang dimuat dalam iklan sponsor atau informasi yang disajikan kepada Anda melalui Layanan atau oleh pemasang iklan dilindungi oleh peraturan hukum yang berlaku.


IV. Batasan tanggung jawab poin-web
 

1. Poinweb dibebaskan dan dilepaskan dari segala tuntutan, gugatan, dan/atau kerugian yang dialami oleh Anda yang diakibatkan oleh, termasuk namun tidak terbatas pada, kegagalan fungsi, kesalahan (error), omisi (omission), interupsi (interruption), cacat (defect), waktu tunda (delay) pada transmisi, virus computer, terputusnya jaringan internet, atau akibat tertentu dari pemakaian dan/atau ketidakmampuan dalam memanfaatkan segala Materi yang terdapat pada Situs ini termasuk ketidakmampuan atau kegagalan Anda dalam mengakses Situs ini.
2. Perlu diketahui bahwa masukan, usul, ide, gambar dan/atau skema, atau informasi lainnya yang dikomunikasikan ("Saran") oleh Anda melalui Situs ini akan menjadi hak milik Poinweb secara eksklusif. Berkaitan dengan hak eksklusif tersebut maka, Poinweb berhak untuk mereproduksi, menggunakan, memberitahukan atau membagikan Saran tersebut tanpa pembatasan dan tanpa ada kewajiban untuk membayar kompensasi kepada Anda. Anda dengan ini mengetahui dan bertanggung jawab bahwa Saran yang diberikan kepada Poinweb adalah asli, tidak bertentangan dengan hukum, bukan merupakan kebohongan, tidak bertentangan dengan kesusilaan dan atau kepantasan, serta tidak melanggar HAKI milik pihak lain.
3. Sehubungan dengan status Saran, maka Poinweb tidak harus memperlakukan Saran sebagai Informasi yang harus dilindungi dan Anda secara sukarela membebaskan Poinweb dari semua tanggung jawab yang berkaitan dengan Saran, termasuk namun tidak terbatas, dalam hal bila dikemudian hari ditemukan bahwa produk, ide promosi dan/atau periklanan yang dilakukan Poinweb dalam kegiatan operasionalnya memiliki kemiripan tertentu baik sebagian maupun seluruhnya.


V. Penyangkalan pertanggung jawaban

 
1. Dari waktu ke waktu, dalam hal terdapat suatu kesalahan teknis dan pencetakan pada Materi yang terdapat dalam Situs ini, maka Poinweb berhak untuk merubah, menambah, mengurangi dan/atau melakukan perbaikan ("Perubahan") sewaktu-waktu bilamana diperlukan.
2. Materi dalam Situs ini yang disediakan Poinweb untuk Anda telah disesuaikan dengan hukum yang berlaku di Indonesia, disajikan "sebagaimana adanya" dan "sebagaimana tersedia" tanpa jaminan dalam bentuk apapun, baik yang dinyatakan secara tegas maupun tidak. Poinweb dengan ini tidak memberikan jaminan apapun mengenai kelayakan dan/atau kepatutan atas Materi yang tersedia secara cuma-cuma dalam Situs ini. Poinweb tidak menjamin bahwa (i) fungsi dari Materi yang didapatkan dari Situs tidak akan mengalami gangguan pemakaian dan/atau bebas dari kesalahan yang bersifat fungsional; dan (ii) kesalahan atau cacat pada Materi akan diperbaiki; dan (iii) Situs ini dan/atau server yang membuat dan/atau menyediakan Materi bebas dari virus yang dapat membahayakan dan/atau merusak komputer dan/atau alat lain yang dipakai oleh Anda.
3. Poinweb tidak menjamin dan/atau menetapkan suatu standar layanan (service level warranty) mengenai penggunaan dan/atau hasil dari penggunaan Materi yang tersedia sepanjang mengenai kebenaran, keakuratan dan/atau kredibilitas dari Materi yang terdapat pada Situs ini. Anda bertanggung jawab atas semua biaya yang berkaitan dengan servis, perbaikan dan/atau perawatan peralatan Anda yang digunakan untuk mengakses Situs ini. Penyangkalan ini dapat dinyatakan tidak berlaku dalam hal hukum yang berlaku tidak memperbolehkan adanya pengecualian terhadap bentuk jaminan yang tidak diberikan secara tegas.
4. Situs ini dapat memuat Materi yang dapat di-download oleh Anda maupun link ke situs lain, dimana Poinweb tidak bertanggung jawab atas dan/atau tidak memiliki kendali atas Materi yang dimuat pada website lain tersebut. Poinweb tidak memberikan jaminan dalam bentuk dan/atau jenis apapun atas Materi yang didapatkan dari website lain tersebut melalui Situs ini, termasuk namun tidak terbatas pada, bebas atau tidaknya Materi dari berbagai macam virus yang dapat merusak dan merugikan komputer Anda.
5. Oleh karena tindak pidana penipuan dan/atau pemerasan yang dapat terjadi, maka secara tegas Poinweb tidak bertanggung jawab dalam hal penggunaan nama, reputasi, merek dagang dan/atau logo Poinweb yang dilakukan oleh pihak lain tanpa persetujuan secara tertulis terlebih dahulu dari Poinweb, sehingga mengakibatkan kerugian, baik secara moriil maupun materiil kepada pihak lainnya.
 

VI. Wilayah hukum (jurisdiksi)
 

• Ketentuan Penggunaan Situs ini tunduk, diatur, dan ditafsirkan menurut hukum dan peraturan yang berlaku di Indonesia. Anda menjamin bahwa Anda hanya akan menggunakan Situs dan Layanan yang terdapat di Situs sesuai dengan Ketentuan Penggunaan Situs, dan/atau Syarat dan Ketentuan Layanan, dan/atau sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku di Indonesia. Dalam hal terdapat suatu ketentuan pada Situs yang dinyatakan tidak berlaku oleh hukum yang berlaku, maka untuk ketentuan lain selain ketentuan yang dinyatakan tidak berlaku, secara tegas dinyatakan tetap mengikat Anda. 

Vii. Lain-lain
 

1. Seluruh informasi yang terkandung dalam Situs ini adalah benar pada saat dimuat dalam Situs ini dan Poinweb mempunyai hak penuh untuk mengubah, menambah dan/atau mengganti informasi yang ada Situs dari waktu ke waktu.
2. Oleh karena internet bersifat global, Anda sepakat untuk mematuhi ketentuan setempat yang berlaku mengenai tindakan online, perlindungan/privasi data dan Materi yang dapat diperbolehkan. Anda dengan ini setuju untuk tunduk pada semua hukum yang berlaku mengenai pengiriman data teknis, termasuk Indonesia atau negara dimana Anda berada.
3. Kecuali ditentukan lain oleh Poinweb, seluruh Materi yang dimuat di Situs ini adalah bertujuan untuk memberikan keterangan dan/atau informasi tentang Poinweb, layanan dalam kegiatan usahanya serta Materi yang dapat dimanfaatkan oleh Anda.

 


Daftar Pustaka :
  • Madcoms.2008.Teknik Mudah Membangun Website dengan HTML, PHP dan MySQL.Yogyakarta:ANDI.
  •  Kigel, emily. 2010. Web Data forPrivacy. Hamburg :Diplom.de
  • ·         Suratmaja, Agus Candra. 2010. Hak Kekayaan Intelektual (Intellectual Property Rights). Yogyakarta: Pustaka Literasi.
  • http://poin-web.co.id/web_provision

0 komentar:

Posting Komentar